Indoissue.com – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan mengumumkan kepastian arah koalisi di Pilpres 2024 dalam Rapat Pimpinan Nasional pada Kamis mendatang.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra, yang mengatakan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan menyampaikan arah koalisi partai dalam pernyataan resmi Kamis pekan ini.
“Kita akan ada Rapimnas tanggal 21 (September). Mungkin di tanggal itu sudah ada tanda-tanda yang jelas. Tunggu saja dari Mas AHY. Beliau langsung yang akan menyampaikan,” kata Herzaky, Minggu (17/9).
Keputusan resmi Partai Demokrat akan bergabung dengan koalisi mana, akan ditentukan dalam rapat pimpinan nasional (rapimnas) partai pada Kamis mendatang.
Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya memastikan pihaknya sudah resmi mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden (bacapres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Dukungan itu disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Saat mengunjungi Prabowo di kediamannya, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (17/9).
“Ketua Umum Partai Demokrat menyampaikan hasil keputusan MTP (Majelis Tinggi Partai) Demokrat yang menyatakan Partai Demokrat mendukung Pak Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024,” jelas Riefky dalam keterangannya.
Ia menyampaikan, AHY juga menitipkan semangat perubahan dan perbaikan agar diperjuangkan oleh Prabowo.
“Yang sudah baik dilanjutkan, yang belum baik, diperbaiki,” tutur dia.
Meski begitu, lanjut Riefky, AHY baru akan mengumumkan keputusan resmi saat menggelar rapat pimpinan nasional (rapimnas) Kamis (21/9/2023).
“(Rapimnas) yang diikuti ribuan pengurus Partai Demokrat dari seluruh Indonesia,” pungkasnya.