AHY Beri Sambutan di Musda V Partai Demokrat Provinsi Aceh

0
145
AHY ucapkan terimakasih atas doa dan simpati

Indoissue.com – Musda V Partai Demokrat Provinsi Aceh, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menyampaikan selalu ingin memberikan perhatian terhadap apa yang akan diselenggarakan oleh Partai Demokrat di Aceh, yaitu konsolidasi organisasi melalui forum musda ke V yang dijalankan mulai hari ini.

Hal ini disampaikan oleh akun Instagram @agusyudhoyono dalam sambutannya saat acara Musyawarah Daerah (Musda) Partai Demokrat Provinsi Aceh ke V

“Partai Demokrat merupakan salah satu partai yang mendapat hati di kalangan masyarakat Aceh. Tidak berlebihan jika kita katakan, Aceh merupakan salah satu basis kekuatan Partai Demokrat.” Ucap AHY melalui akun Instagramnya @agusyudhoyono

AHY berharap Partai Demokrat di Aceh bisa makin solid dan besar dalam membawa kejayaan kembali di masa mendatang. Menurutnya, Partai Demokrat merupakan salah satu partai yang memiliki tempat di hati masyarakat Aceh.

“Musda V DPD PD Aceh merupakan sarana konsolidasi bagi para pengurus dan kader untuk makin menguatkan langkah dalam memperjuangkan harapan rakyat Aceh.” Pungkas AHY

Usai digelar sidang internal pada pukul 18.57 WIB, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Kabupaten Aceh Besar, HT Ibrahim, menuturkan saat ini peraturan organisasinya sudah berbeda.

“Seperti kita ketahui bersama dua bulan yang lalu, ada 10 DPC yang mendukung pak Nova, dan ada 13 DPC yang mendukung pak Muslim. Insya Allah clear, tidak ada masalah setelah diverifikasi,” jelasnya. (TNG)

Kirim Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini