Indoissue.com – Sejak awal bermain TikTok Khaby Lame telah memposting sebanyak 951 postingan.
Postingan pertama Khaby Lame adalah soal bagaimana mencuci tangan dengan menari menggunakan musik TikTok pada 15 Maret 2020.
Postingan pertamanya tersebut mendapat view sebanyak 1,4 Juta penonton, serta 195,4 ribu like, 59,8 ribu komentar, dan telah dibagikan sebanyak 8403 kali. dalam pantauan indoissue.com pada (5/10/2021).
Sempat diremehkan dan di pecat dari pekerjaanya Khaby sebagai operator CNC Machine.
Ia mencoba peruntungan dengan bermain TikTok dengan akun @Khaby.Lame
Bagaimana awalnya Khaby Lame menjadi terkenal?
Khaby terkenal karena menyuguhkan sesuatu yang sangat menarik dan unik.
Dari apa yang dilakukanya di TikTok membuat kita mengerti bahasa non verbal lebih efektif ketimbang bahasa verbal.
Meski tidak berkata apa-apa namun apa yang dilakukan oleh Khaby bisa dimengerti oleh orang seantero dunia.
Selain menyajikan keunikkan tersendiri dan berbeda dengan orang lain, Khaby juga memberi berbagai nilai nilai disetiap postingannya.
Sehingga jutaan orang menonton karyanya dari seluruh dunia karena mengerti apa yang disajikannya lewat akun media sosial TikTok.
Bahkan dalam bebagai videonya menunjukkan banyak hal mudah dilakukan dan tidak musti dipersuli.
Sebagaimana dalam postingannya terakhir soal masuk kedalam mobil, dengan menggeser tuas kursi lebih dulu akan memudahkan anda untuk masuk kedalam mobil.
Lebih dari sekedar soal cara masuk ke mobil video tersebut juga menyiratkan banyak hal.
Salah satunya, asal anda tahu apa yang anda lakukan, anda akan dengan mudah untuk berbuat lebih baik
Mengertinya kita akan postingan Khaby Lame ini, membuat kita senang menonton dan memberi effort lebih dengan like dan komentari postingannya.
Baca juga: Komunikasi Politik Demokrat Cair, Peta Koalisi 2024 Masih Terbuka
Terbukti unggahannya tersebut telah mendapat view sebanyak 39,4 Juta penonton, serta 5,1 juta like, 34 ribu komentar, dan telah dibagikan sebanyak 23,3 ribu kali.
Apa yang dilakukan oleh Khaby menyadarkan kita tentang banyak hal, sehingga orang dari seluruh dunia mengenalnya.