Hasil Polling ILC Bursa Cawapres: AHY Pertama Disusul Ridwan Kamil hingga Erick Thohir

0
103

Indoissue.com – Indonesia Lawyes Club (ILC) melalui akun Twitter @ILCTalkshow melakukan polling secara terbuka soal siapa yang layak masuk bursa cawapres. Polling dilakukan dalam periode 1 hari.

 

Ada nama Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yuhoyono, dan Menko Polhukam Mahfud Md.

 

“#PollingILC Menurut anda, siapa yg layak masuk bursa calon Wakil Presiden RI? @erickthohir @ridwankamil @AgusYudhoyono @mohmahfudmd,” kutip akun ILC, Selasa (6/6/2023).

 

Poliing diikuti 78.426 suara. Hasilnya, nama AHY menempati posisi pertama polling dengan 40 persen, disusul Ridwan Kamil 33 persen, Erick Thohir 25 persen, dan Mahfud Md 2 persen.

 

Hasil tersebut memantik reaksi netizen. “Sesuai prediksi, mahfud gak laku karena hanya bisa bikin wacana rame tanpa aksi, selama jadi menko politik & hukum makin kacau,” ujar netizen.

 

“Harapan besar pasangan pak anies dan anak muda AHY,,, solid, bersatu padu membangun bangsa,” komen netizen lainnya.

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini