PPKM Level 1-4 di Indonesia Berakhir Hari Ini

0
52
PPKM Jawa-Bali Berakhir Hari Ini

Indoissue.com – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berlevel (levelling) untuk menangani pandemi virus corona (Covid-19) baik di Jawa-Bali maupun luar kedua wilayah itu yang dimulai sejak 21 September berakhir hari ini, Senin (4/10).

Pemerintah sebelumnya mengaku bakal terus mengevaluasi pelaksanaan PPKM di Indonesia setiap dua pekan sekali.

Salah satunya pada kasus konfirmasi terpapar virus corona di mana pada periode 8-20 September jumlah kumulatif penambahan kasus positif covid-19 di Indonesia mencapai 52.061 kasus. Kemudian pada periode 21 September-3 Oktober, jumlah kasus positif Covid-19 menurun menjadi 26.589 kasus.

Selanjutnya pada kasus kematian warga yang meninggal akibat Covid-19. Tercatat dalam kurun 8-20 September, sebanyak 3.478 warga meninggal dunia, sementara pada periode PPKM dua pekan terakhir ini tercatat kasus kematian turun menjadi 1.539 orang yang meninggal dunia.

Adapun perkembangan selanjutnya, jumlah positivity rate alias rasio kasus warga terpapar virus corona harian juga mengalami penurunan. Apabila dalam periode 8-20 September jumlahnya rata-rata di 2,87 persen. Maka pada 13 hari selama periode PPKM Levelling ini, positivity rate turun menjadi 1,16 persen.

Badan Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan ambang batas minimal angka positivity rate kurang dari 5 persen.

Beralih ke capaian vaksinasi, terlihat dalam dua pekan terakhir mengalami peningkatan. Pada periode 21 September-3 Oktober jumlah warga yang sudah mendapat vaksin sebanyak 21.574.086 orang, bertambah dari dua pekan sebelumnya yang berjumlah 17.507.844 orang.

Sementara itu, perkembangan Covid-19 yang mengalami penurunan terjadi pada kasus sembuh.

Adapun secara kumulatif, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 per Minggu (3/10) mencatat terdapat penambahan kasus covid-19 baru sebanyak 1.142 orang. Sementara untuk kasus sembuh terdapat penambahan sebanyak 2.020 kasus, serta penambahan 58 kasus meninggal baru dalam 1 x 24 jam. (TNG)

Kirim Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini