Berhasil Taklukan Vietnam 1-0, Timnas Indonesia Buka Peluang Lolos 16 Besar Piala Asia

IndoIssueTimnas Indonesia menjaga peluang lolos babak 16 besar usai meraih kemenangan atas Vietnam pada laga kedua Piala Asia.

Kemenangan ini juga menjaga harapan Tim Garuda untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 karena saat ini Indonesia menempati peringka ketiga terbaik.

Timnas Indonesia melawan sesama tim Asia Tenggara, Vietnam, pada pertandingan kedua Grup D Piala Asia 2023.

Laga timnas Indonesia vs Vietnam tersebut digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Jumat (19/1/2024) malam WIB.

Indonesia yang kalah dari Irak pada pertandingan pertama mampu bangkit dan membukukan kemenangan 1-0 atas Vietnam.

Gol tunggal kemenangan Tim Garuda atas Vietnam dicetak oleh sang kapten Asnawi Mangkualam melalui sepakan penalti pada menit ke-42.

Kemenangan ini membuat Indonesia naik ke peringkat tiga dengan nilai tiga, menggusur Vietnam yang turun ke posisi juru kunci dengan nilai nol.

Selain itu, dengan kemenangan ini Tim Garuda menjaga harapan untuk lolos ke 16 besar.

Adapun posisi puncak klasemen Grup D kini dikuasai oleh Irak yang berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan Jepang.

Bertanding di Stadion Education City, Al Rayyan, Irak sukses menaklukkan Jepang dengan skor 2-1.

Aymen Hussein menjadi bintang kemenangan timnas Irak dengan dua gol yang ia cetak masing-masing pada menit ke-5 dan 45+4.

Gol balasan Wataru Endo pada menit ke-90+3 tidak cukup untuk menyelamatkan Jepang dari kekalahan.

Hasil Piala Asia 2023 tersebut membuat Irak merebut posisi puncak klasemen Grup D dari Jepang, sekaligus memastikan diri lolos ke fase gugur.

Irak menjadi tim ketiga yang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 setelah tuan rumah Qatar dan Australia.

Berikut hasil matchday kedua Grup D dan klasemen Piala Asia 2023.

Hasil Piala Asia 2023 Grup D

Jumat (19/1/2024)

Irak 2-1 Jepang
Indonesia 1-0 Vietnam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terbaru

Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat

Indoissue.com - Untuk pertama kalinya, Konferensi Internasional terkait Pendaftaran Hak atas Tanah Ulayat Masyarakat Hukum Adat di Indonesia dan...