Profil AHY, dari Militer Kini Jadi Menteri ATR/BPN

Indoissue.com – Presiden Indonesia, Joko Widodo, baru-baru ini mengumumkan pengangkatan Agus Harimurti Yudhoyono, yang lebih dikenal sebagai AHY, sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Pengangkatan ini menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam).

Lalu siapa sebenarnya AHY?

Agus Harimurti Yudhoyono, putra dari mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ani Yudhoyono, memiliki latar belakang yang beragam dan prestasi akademik yang mengesankan. Lahir di Bandung pada tanggal 10 Agustus 1978, AHY menghabiskan masa kecilnya di berbagai daerah seiring dengan tugas dan pendidikan ayahnya, termasuk di Timor Timur dan Amerika Serikat.

Pendidikan formal AHY dimulai di SD Wijaya Kusuma Jakarta, dilanjutkan dengan SMP di Bandung dan Jakarta, dan SMA Taruna Nusantara Magelang. Setelah lulus SMA, AHY melanjutkan studinya di Akademi Militer hingga tahun 2000.

Dalam karier militernya, AHY juga meraih tiga gelar master, yakni Master of Science in Strategic Studies di Universitas Teknologi Nanyang, Singapura pada 2006. Master in Public Administration dari Universitas Harvard, AS pada 2010. Kemudian, Master of Arts in Leadership and Management dari Webster University AS.

AHY juga mendapatkan predikat Summa Cum Laude dari US Army Command and General Staff College di Fort Leavenworth, Kansas.

AHY memulai karier politiknya pada tahun 2017 ketika ia diusung oleh Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk menjadi Calon Gubernur DKI Jakarta. Namun, saat itu ia kalah oleh pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

AHY aktif berpolitik di Partai Demokrat dan diberi tugas sebagai Komandan Komando Tugas Bersama (KOGASMA) untuk pemenangan Pileg 2019.

Pada 15 Maret 2020, AHY didaulat oleh seluruh pemilik hak suara untuk menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2020-2025.

Ia mendapatkan dukungan dari 34 provinsi dan 514 Kabupaten dan Kota diseluruh Indonesia. Keterpilihan AHY ini menjadikan Partai Demokrat sebagai partai politik pertama di Indonesia yang melakukan regenerasi kepemimpinan.

Dengan Pengangkatannya AHY sebagai Menteri ATR/BPN, ia diharapkan dapat membawa perubahan dan inovasi dalam pengelolaan Agraria dan Tata Ruang di Indonesia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terbaru

Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat

Indoissue.com - Untuk pertama kalinya, Konferensi Internasional terkait Pendaftaran Hak atas Tanah Ulayat Masyarakat Hukum Adat di Indonesia dan...