IndoIssue – PSM Makassar dan Bali United harus puas berbagi poin di pertandingan pekan ke-25 Liga 1 musim 2023/2024.
Dengan hasil ini membuat PSM Makassar memperpanjang laga tak terkalahkan menjadi 7 laga di Liga 1 atau 10 laga di semua kompetisi.
Kedua tim harus puas bermain imbang 0-0 setelah gagal menciptakan satu gol pun sepanjang 90 menit jalannya pertandingan.
Sepanjang pertandingan 45 menit pertama kedua tim bermain dengan intesitas yang cukup tinggi. Namun, tidak ada gol yang tercipta.
Sementara di babak kedua, kedua tim bermain sama-sama agresif namun banyaknya peluang yang diciptakan gagal berbuah satu pun gol.
Pertandingan PSM Makassar berhadapan dengan Bali United sendiri berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (24/2/2024).
Jalannya Pertandingan.
Sejak menit awal pertandingan, tensi dan tempo tinggi sudah terlihat di pertandingan ini. Dimana, kedua tim sama-sama bermain menyerang.
Namun, tim tuan rumah PSM Makasssar terlihat lebih banyak menguasai bola dan menekan pertahanan dari lawannya itu.
Pada menit ke-15, PSM berhasil mendapatkan peluang melalui sepakan spekulasi dari luar kotak pinalti sayangnya masih melebar.
Bali United pun mencoba mengancam di menit ke-24. Kesigapan dari Safruddin Tahar menghalau umpan silang Eber Bessa mampu membuat gawang Reza Arya Pratama masih aman.
Pada menit ke-34 PSM Makassar hampir saja menciptakan gol pertama di laga ini. Andai sepakan plesing dari Yakob Sayuri tidak mampu dimentahkan oleh Adilson Maringa.
Kenzo Nambu pun ikut menebar ancaman ke gawang Bali United di menit ke-39. Sayang, sepakan dari luar kotak pinaltinya masih melambung tipis di atas mistar gawang.
Di menit ke-45+2 menjadi peluang terakhir untuk PSM Makassar, sepakan tendangan bebas yang di lepas Yance Sayuri masih mampu di halau oleh Adilson Maringa.
Masuk ke babak kedua, kedua tim terlihat bermain berbeda dari babak pertama dan lebih terlihat berhati-hati dan tempo terlihat lebih rendah.
Peluang berbahaya pertama di dapatkan di menit ke-56 melalui Kenzo Nambu. Namun, sepakannya dari luar kotak pinalti masih terlalu lemah.
Tiga menit berselang, peluang emas di dapatkan PSM melalui skema sepak pojok. Umpan dari M Arfan gagal usai sundulannya tidak maksimal.
Pada menit ke-68 PSM kembali mendapatkan peluang berbahaya. Melalui skema bola mati, sepakan Yuran Fernandes masih mampu di tepis.
Semenit berselang hampir saja tuan rumah memecahkan kebuntuan. Berawal dari kesalahan dari pemain belakang, Ricky Pratama hampir mencuri bola.
PSM benar-benar mendominasi di babak kedua, kembali di menit ke-72 melalui sepakan bebas Yakob Sayuri mengancam namun masih melambung tipis di atas mistar gawang.
Bali United mendapat peluang berbahay di menit ke-83. memanfaatkan umpan sundulan dari Spaso, Privat Mbarga yang juga melepas sundulan masih melebar.
PSM bahkan justru hampir kebobolan semenit berselang. Reza Arya Pratama yang meninggalkan sarang gagal membuang bola. Bola yang jatuh di kaki lawan melepas sepakan beruntung masih ada Safruddin Tahar.
Peluang emas di dalam kotak pinalti di dapatkan PSM di menit ke-90. Sepakan akrobatik dari Yakob Sayuri masih melebar tipis.
Hasil ini membuat Bali udited hanya memperoleh poin satu dan gagal melewati perolehan Persib bandung dan PSIS Semarang yang juga hanya meraih pin satu.
Pemuncak klasemen masih digenggam Borneo FC dengan 57 poin, diikuti PSIS Semarang 43 poin, kemuadian Persib yang meraih poin sama dengan Bali united 42.